CARA MENULIS DAFTAR PUSTAKA
1) Jika buku ditulis oleh 1 pengarang maka penulisanya
sebagai berikut:
Nama
pengarang(nama keluarga)ditulis lebih dahulu, nama kecil. Tahun terbit. Judul
buku. Tempat terbit: nama penerbit.
Contoh:
Fitri, Gita.
2012. Cara Mudah Melukis . Malang: P.T. Subur.
2) Jika buku disusun oleh lembaga maka, nama lembaga
dianggap sebagai nama pengarang.
3) Jika tidak ada nama pengarang, juudul ditulis pertama
kali.
Contoh:
Bumi dan Laut
Sahabat Bangsa. 2005. Jakarta :
Sinar Harapan.
4) Buku dengan dua atau tiga pengarang, nama pengarang
pertama dibalik dan yang lain tidak dibalik.
Contoh
:
Candra, Yuanita
; Rini Sari ; Suhendar . 2008 . Strategi Pemasaran . Jakarta :
Erlangga.
5) Buku yang merupakan kumpulan bunga rampai/antologi
dituliskan nama editor dan di belakangnya dituliskan Editor atau Ed.
Contoh
:
Eneste ,
Panmusuk Ed . 2001 . Buku Pintar Sastra Indonesia .
Jakarta ; Kompas.
6) Bukku terjemahan nama pengarang asli ditulis pertama
nama penerjemah ditulis dibelakang judul disertai kata Terj.
Contoh
:
Honaycut , Lee .
2002 . Pengawetan Ikan . Ali Akbar Terj . Semarang : Simpang Lima
7) Artikel majalah atau Koran dituliskan seperti berikut
:
Nama penulis ,
judul artikel (ditulis diantara 2 tanda kutip) Judul majalah/ Koran(dianggap
sebagai judul buku, dicetak miring/ digarisbawahi perkata) , nomor majalah/
hari dan tanggal terbit Koran.
Contoh
:
Sawitri , Dewi ,
“ Keuntungan Berjualan Sea food” Kompas.
Rabu 27 Desember 2006.
8) Referensi dari internet cara penulisanya sebagai
berikut :
Nama penulis
(jika ada), judul, alamat wesite serta hari, tanggal, bulan dan tahunnya.
Referensi/ buku
ditulis secara alfabetis dan tanpa nomor.